banner 970x250

Danlantamal I Pimpin Sertijab Tiga Jabatan Startegis Di Lingkungan Lantamal I 

Avatar photo
banner 120x600
banner 468x60

Jurnalsembilan-TNI AL, Belawan,- Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) I Belawan Laksamana Pertama TNI Johanes Djanarko Wibowo memimpin Serah Terima Jabatan (Sertijab) tiga jabatan strategis di lingkungan Lantamal I yakni Kepala Keuangan Wilayah (Ka Kuwil) Lantamal I dari Kolonel Laut (S) Dinand Tumpak Williams, S.E., kepada Komandan Lantamal I, Kadisharkan Lantamal I dari Letkol Laut (T) Agus Gunardi kepada Komandan Lantamal I dan Kafasharkan Belawan dari Komandan Lantamal I kepada Letkol Laut (T) Agus Gunardi. Selanjutnya Kolonel Laut (S) Dinand Tumpak Williams akan menempati posisi barunya sebagai Paban IV Srenum Mabes TNI, bertempat di Gedung R. Mulyadi Mako Lantamal I, Jalan Serma Hanafiah No. 1 Belawan, Medan, Sumatera Utara, Senin (08/05/2023).

 

banner 468x60

Adapun susunan acara sebagai berikut, menyanyikan lagu Indonesia Raya, penghormatan kepada pimpinan acara dipimpin oleh perwira personel, laporan perwira personel, pembacaan surat keputusan Kasal, pengambilan sumpah jabatan, penanggalan dan penyematan tanda jabatan, penandatanganan fakta integritas dan naskah serah terima jabatan dilanjutkan laporan resmi. Kemudian laporan perwira personel dan ditutup dengan penghormatan kepada Danlantamal I sebagai Pimpinan acara. Selesai acara pokok diteruskan pemberian ucapan selamat, foto bersama dengan Komandan Lantamal I.

Kegiatan sertijab ini merupakan salah satu implementasi dari perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Muhammad Ali, S.E., M.M., M.Tr. Opsla., yakni “Bangun Sumber Daya Manusia (SDM) TNI Angkatan Laut yang unggul, profesional dan tangguh dalam menghadapi segala ancaman”.

 

Dalam kegiatan serah terima jabatan tersebut dihadiri juga oleh Wadan Lantamal I Kolonel Marinir Sudin Kaban, Pejabat Utama Lantamal I, para Kepala Dinas dan Kasatker Lantamal I, Danyonmarhanlan I beserta seluruh Pamen Lantamal I Belawan.

 

(Dispen Lantamal I)

(NDA)

CATATAN REDAKSI

Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers.

Artikel/berita dimaksud dapat dikirimkan melalui email: jurnalsembilanofficial@gmail.com.
Terima kasih.

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!