banner 970x250
TNI  

Hari Terakhir Kunker, Dandim 1710/Mimika Dampingi Bupati Tinjau Fasilitas Umum dan Serap Aspirasi Masyarakat di Distrik Amar

Avatar photo
Hari Terakhir Kunker, Dandim 1710/Mimika Dampingi Bupati Tinjau Fasilitas Umum dan Serap Aspirasi Masyarakat di Distrik Amar
banner 120x600
banner 468x60

Jurnalsembilan.com | Timika – Pada hari terakhir pelaksanaan kunjungan kerja (kunker) Bupati Mimika Bapak Johanes Rettob, Komandan Kodim 1710/Mimika Letkol Inf M. Slamet Wijaya, S.Sos., M.Han., M.A., kembali mendampingi kegiatan peninjauan sejumlah fasilitas umum serta menghadiri kegiatan peresmian fasilitas air bersih bagi masyarakat di wilayah Distrik Amar, Kabupaten Mimika, pada Senin (3/11/2025).

Kunjungan ini menjadi bagian dari agenda Pemerintah Kabupaten Mimika dalam memantau langsung kondisi pembangunan infrastruktur, pelayanan publik, serta mendengarkan aspirasi masyarakat di wilayah pesisir tersebut. Sejumlah titik yang dikunjungi antara lain fasilitas kesehatan, sekolah, serta sarana pendukung kegiatan masyarakat.

banner 468x60

Pada kesempatan tersebut, Dandim 1710/Mimika turut menanggapi sejumlah aspirasi masyarakat. Ia menegaskan bahwa Kodim 1710/Mimika senantiasa siap bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Mimika dalam mendukung kelancaran program pembangunan serta menjaga stabilitas keamanan di wilayah. “Kodim 1710/Mimika akan terus bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Mimika dalam mendukung setiap program pembangunan daerah. Sinergi ini penting untuk memastikan seluruh kegiatan pembangunan berjalan lancar serta terciptanya situasi yang aman dan kondusif di wilayah,” ujar Letkol Inf M. Slamet Wijaya.

Kunjungan kerja Bupati Mimika yang berlangsung selama tiga hari tersebut menjadi momentum penting dalam memperkuat sinergi antara Pemerintah Kabupaten Mimika dan Kodim 1710/Mimika, terutama dalam upaya membangun daerah serta meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat hingga ke tingkat kampung. (Pendim 1710/Mimika)

(red/JYa)

CATATAN REDAKSI

Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers.

Artikel/berita dimaksud dapat dikirimkan melalui email: jurnalsembilanofficial@gmail.com.
Terima kasih.

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!