banner 970x250
TNI  

Tuntas Sesuai Target, TMMD Ke-126 Kodim 1505/Tidore Bawa Senyum di Tengah Masyarakat

Avatar photo
Tuntas Sesuai Target, TMMD Ke-126 Kodim 1505/Tidore Bawa Senyum di Tengah Masyarakat
banner 120x600
banner 468x60

Jurnalsembilan.com | Tidore Kepulauan – Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-126 Kodim 1505/Tidore resmi tuntas dengan hasil yang membanggakan. Seluruh sasaran fisik nonfisik maupun sasaran tambahan berhasil diselesaikan tepat waktu sesuai target yang telah ditetapkan, Rabu (5/11/2025).

Program TMMD yang dilaksanakan di wilayah Kodim 1505/Tidore ini menunjukkan progres signifikan dalam mendukung percepatan pembangunan infrastruktur pedesaan sekaligus meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Berkat kerja keras personel Satgas TMMD bersama masyarakat setempat, berbagai fasilitas umum kini berdiri kokoh dan siap digunakan.

banner 468x60

Dandim 1505/Tidore Letkol Inf Wahyu Widya Sasono, selaku Dansatgas TMMD, menyampaikan apresiasi dan rasa bangga atas dedikasi seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam pelaksanaan kegiatan ini. “Keberhasilan TMMD ke-126 ini bukan hanya tentang rampungnya pembangunan fisik, tetapi menjadi bukti nyata kemanunggalan TNI dan rakyat dalam membangun negeri. Semua sasaran dapat diselesaikan tepat waktu dengan hasil yang maksimal,” ujar Letkol Wahyu.

Adapun sasaran fisik utama yang dikerjakan meliputi pembangunan drainase, pembuatan pagar jalan, pembangunan tiang masjid, lapangan bola voli, serta sumur air bersih dan pipanisasi. Selain itu, pada sasaran tambahan juga dilakukan kegiatan seperti pembangunan sumur bor, rehabilitasi rumah tidak layak huni (RTLH), penyuluhan pertanian, dan ketahanan pangan, yang seluruhnya berjalan lancar dan mendapat sambutan hangat dari masyarakat Kecamatan Oba Selatan.

Letkol Wahyu berharap, hasil pembangunan yang telah diraih dapat dijaga serta dimanfaatkan dengan baik oleh warga setempat. “Kami berharap semangat gotong royong dan kebersamaan yang telah terjalin selama pelaksanaan TMMD ini terus dipertahankan. Apa yang sudah dibangun hendaknya dijaga dan dimanfaatkan untuk kemajuan desa,” tambahnya.

Sementara itu, masyarakat desa lokasi TMMD mengaku sangat bersyukur dan bangga atas hasil pembangunan yang mereka rasakan secara langsung. “Kami sangat berterima kasih kepada TNI, Polri, dan Pemerintah Daerah, termasuk Satpol PP, yang telah hadir membangun desa kami. TMMD ini benar-benar membawa perubahan nyata dan senyum baru bagi masyarakat,” ungkap salah satu warga dengan penuh haru. (*)

CATATAN REDAKSI

Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers.

Artikel/berita dimaksud dapat dikirimkan melalui email: jurnalsembilanofficial@gmail.com.
Terima kasih.

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!